Spesifikasi laptop saat ini memang beragam sesuai dengan modelnya masing-masing, dari spesifikasi
tingkat rendah maupun spesifikasi tingkat tinggi. Tentu spesifikasi laptop tersebut juga menentukan
harga dari sebuah laptop. Brosur-brosur yang Anda peroleh dari toko laptop juga tentu mencantumkan
spesifikasi laptop. Untuk meyakinkan sebelum membeli kita perlu periksa spesifikasi laptop tersebut
secara langsung. Ada beberapa cara untuk melihat spesifikasi laptop dengan mudah.
Untuk masuk ke BIOS, bisa jadi berbeda untuk merk laptop tertentu. Contohnya untuk laptop HP, cara masuk BIOS-nya dengan menekan tombol ESC. Atau untuk beberapa merk ada juga dengan menekan tombol Del. Kebanyakan laptop-laptop saat ini cara masuk BIOS dengan menekan tombol F2, yaitu pada laptop Acer dan Asus.
Cara lain yang bisa Anda coba yaitu melalui DirectX Diagnostic Tool. Cara menggunakannya yaitu tekan tombol logo Windows dan R secara bersamaan. Pada jendela Run ketik "dxdiag".
Selanjutnya tekan Enter atau klik OK. Jendela DirectX Diagnostic Tool akan terbuka dan kita bisa lihat spesifikasi laptop tersebut.
Jika Sistem Operasi Windows belum ter-install di laptop tersebut, berarti satu-satunya cara adalah melihat spesifikasi laptop dari BIOS.
Demikianlah cara-cara melihat spesifikasi laptop. Semoga bisa menjadi referensi Anda sebelum atau ketika Anda membeli laptop baru maupun laptop lama. :)
Cara Melihat Spesifikasi Laptop Baru
Laptop baru yang ditawarkan di toko-toko memiliki spesifikasi yang berbeda-beda jika sudah beda modelnya. Untuk memperoleh spesifikasi yang kita inginkan, pertama-tama kita lihat dari brosurnya. Setelah itu, kita cek laptopnya. Cara paling mudah dan cepat adalah melihat dari BIOS laptop tersebut. Untuk masuk ke BIOS, nyalakan laptop, ketika keluar logo merk laptop tekan F2. Tampilan BIOS awal akan tampil. Pada halaman awal tersebut bisa kita ketahui spesifikasi laptop tersebut. Tekan ESC untuk keluar.Untuk masuk ke BIOS, bisa jadi berbeda untuk merk laptop tertentu. Contohnya untuk laptop HP, cara masuk BIOS-nya dengan menekan tombol ESC. Atau untuk beberapa merk ada juga dengan menekan tombol Del. Kebanyakan laptop-laptop saat ini cara masuk BIOS dengan menekan tombol F2, yaitu pada laptop Acer dan Asus.
Cara Melihat Spesifikasi Laptop di Windows
Untuk laptop Windows 7, klik tombol Start, klik kanan Computer, klik Properties. System Properties akan terbuka dan kita bisa lihat tipe prosesor, jumlah RAM, bit prosesor, dan informasi lainnya. Untuk Windows 8, Windows 8.1, dan Windows 10, klik kanan pojok kiri bawah, atau pada tombol Start, kemudian klik System. System Properties akan terbuka dan kita bisa lihat spesifikasi dasar dari laptop tersebut.Cara lain yang bisa Anda coba yaitu melalui DirectX Diagnostic Tool. Cara menggunakannya yaitu tekan tombol logo Windows dan R secara bersamaan. Pada jendela Run ketik "dxdiag".
Selanjutnya tekan Enter atau klik OK. Jendela DirectX Diagnostic Tool akan terbuka dan kita bisa lihat spesifikasi laptop tersebut.
Jika Sistem Operasi Windows belum ter-install di laptop tersebut, berarti satu-satunya cara adalah melihat spesifikasi laptop dari BIOS.
Cara Melihat Spesifikasi Laptop dengan CPU-Z
Ada sebuah software yang biasa digunakan untuk mengecek spesifikasi laptop dan informasi spesifikasi yang kita peroleh lumayan lengkap, yaitu salah satunya dengan software CPU-Z. Anda bisa download CPU-Z di sini.Demikianlah cara-cara melihat spesifikasi laptop. Semoga bisa menjadi referensi Anda sebelum atau ketika Anda membeli laptop baru maupun laptop lama. :)